Close

May 24, 2021

Daya Tampung Vokasi SIMAK UI 2021, Jumlah Peminat, dan Keketatannya

Daya Tampung Vokasi SIMAK UI 2021, Jumlah Peminat, dan Keketatan Persaingannya

Pahamifren, apakah kamu termasuk dari sekian banyak pelajar yang mengincar pendidikan vokasi Universitas Indonesia? Selain PPKB, kamu juga bisa mencoba SIMAK UI 2021 sebagai jalur masuk vokasi UI. SIMAK UI sendiri merupakan jalur Seleksi Mandiri UI yang paling ditunggu oleh banyak calon mahasiswa. Selain banyak peminatnya, SIMAK UI juga punya keketatan persaingan dan standar nilai yang tinggi, lho.

Jangan khawatir, kamu bisa memprediksi peluang lolos program vokasi SIMAK UI 2021 dengan melihat daya tampung tiap jurusannya. Yuk, langsung cek daya tampung program vokasi UI, sekaligus jumlah peminat dan keketatan persaingannya berdasarkan laman resmi SIMAK UI berikut ini!

Daya Tampung Vokasi pada SIMAK UI 2021

Program pendidikan vokasi di Universitas Indonesia dibagi menjadi dua jenjang yaitu jenjang Diploma IV (D4) dan Diploma III (D3). Jurusan pada program D4 termasuk jurusan baru di UI dan belum lama diresmikan pada tahun 2021. Program studi baru D4 UI meliputi jurusan Fisioterapi, Terapi Okupasi, Manajemen Rekod dan Arsip, Bisnis Kreatif, Produksi Media, serta Manajemen Bisnis Pariwisata.

Adapun alokasi daya tampung pendidikan vokasi pada SIMAK UI 2021 yaitu sebesar 30%. Penerimaan calon mahasiswa baru vokasi UI sebagian besar dilakukan melalui jalur PPKB (Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar) dengan kuota sebesar 70%. Biar lebih jelas, berikut daya tampung, jumlah peminat, dan keketatan persaingan SIMAK UI 2021 jenjang kuliah D3 maupun D4 yang perlu kamu ketahui:

Jurusan D3 UI

Nama JurusanJumlah Peminat 2020Keketatan 2020Daya Tampung 2021
Administrasi Rumah Sakit42710,3%25
Akuntansi8514,2%25
Hubungan Masyarakat11133,1%25
Periklanan Kreatif6146,2%25
Penyiaran Multimedia7324,8%22
Administrasi Asuransi dan Aktuaria7226,0%25
Administrasi Keuangan dan Perbankan6307,0%25
Administrasi Perkantoran7675,2%25
Administrasi Perpajakan9274,6%25

Jurusan D4 UI

Nama JurusanJumlah Peminat 2020Keketatan 2020Daya Tampung 2021
Fisioterapi25
Terapi Okupasi21
Manajemen Rekod dan Arsip25
Bisnis Kreatif18
Produksi Media18
Manajemen Bisnis Pariwisata25

Mengingat jurusan D4 UI merupakan jurusan baru, maka jumlah peminat dan keketatan persaingan pada tahun sebelumnya masing kosong. Kalau melihat data di atas, kamu dapat mengetahui jurusan yang memiliki banyak pendaftar yaitu jurusan Hubungan Masyarakat dan Akuntansi. Keketatan persaingan kedua jurusan tersebut pun cukup tinggi, dengan persentase keketatan 3,1% untuk jurusan Hubungan Masyarakat dan 4,2% untuk jurusan Akuntansi.

Buat kamu yang mengincar jurusan Hubungan Masyarakat dan Akuntansi, kamu perlu mempersiapkan diri menghadapi SIMAK UI 2021 secara maksimal agar bisa bersaing dengan peserta lainnya. Selain daya tampung dan keketatan, kamu juga bisa mempertimbangkan passing grade UI atau ambang batas nilai SIMAK UI tahun sebelumnya agar kesempatan lolos semakin besar.

Pendaftaran SIMAK UI 2021 Program Vokasi

Kini kamu sudah memprediksi peluang lolos SIMAK UI dari daya tampung, peminat, dan keketatannya. Supaya punya bekal informasi yang cukup, Mipi akan membagikan informasi mengenai pendaftaran SIMAK UI 2021 untuk pendidikan vokasi.

Perlu kamu tahu, pendaftaran SIMAK UI tahun 2021 dilakukan secara online melalui laman penerimaan.ui.ac.id. Pendaftar program vokasi UI bisa memilih maksimal 3 pilihan program studi, baik D3 maupun D4. Berikut ini jadwal pendaftaran, tata cara pendaftaran SIMAK UI, sekaligus materi ujian SIMAK UI program vokasi:

Jadwal Pendaftaran SIMAK UI

  • Pendaftaran SIMAK UI 2021: 3 Mei – 9 Juni 2021
  • Ujian: 19 Juni – 21 Juni 2021
  • Pengumuman hasil SIMAK UI: 30 Juni 2021

Tata Cara Pendaftaran SIMAK UI 2021

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukan pendaftaran SIMAK UI 2021:

  1. Membuat akun di laman resmi penerimaan.ui.ac.id.
  2. Unggah foto berwarna terbaru ukuran 4×6 cm.
  3. Lakukan pendaftaran. Log in menggunakan username dan password kamu, lalu pilih menu Buat Pendaftaran.
  4. Verifikasi pendaftaran. Hal ini dilakukan untuk memastikan isian data sudah benar dan telah mengetahui biaya pendidikan program studi yang dipilih.
  5. Membayar biaya pendaftaran. Cara pembayaran bisa dilihat di link ini.
  6. Unduh kartu ujian.
  7. Mengikuti ujian sesuai waktu yang ditentukan.
  8. Tunggu hasil pengumuman.

Materi Ujian SIMAK UI

Materi ujian SIMAK UI secara umum terdiri dari:

  • Kemampuan Dasar: Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.
  • Kemampuan IPA: Matematika IPA, Fisika, Kimia, dan Biologi.
  • Kemampuan IPS: Ekonomi, Sejarah, Geografi, dan Sosiologi.

Itulah ulasan mengenai daya tampung program vokasi UI pada SIMAK UI 2021, beserta informasi pendaftarannya. Sudah siap mendaftar SIMAK UI 2021, Pahamifren? Kamu jangan berkecil hati apabila keketatan persaingan jurusan yang kamu pilih cukup tinggi. Sebaliknya, kamu harus semakin semangat belajar agar mampu bersaing dan berhasil kuliah di UI.

Kamu bisa mulai mempersiapkan diri menghadapi SIMAK UI 2021 menggunakan aplikasi belajar online Pahamify. Melalui Paket SKS SIMAK UI Pahamify, kamu bisa mencoba try out SIMAK UI, kelas online, bank soal, rangkuman SIMAK UI, hingga grup belajar eksklusif untuk memaksimalkan persiapanmu. Detail Paket SIMAK UI 2021 dapat kamu lihat di link ini, ya.

Buruan download aplikasi Pahamify di sini dan berlangganan Paket SKS SIMAK UI sekarang! Gunakan semua fitur kerennya untuk #TaklukkanSIMAKUI.

Penulis: Fitri Dewanty – SEO Content Writer Pahamify

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *