pfy-burger-btn Menu

Pahami Kampus

Bedah Jurusan Ilmu Perpustakaan

Ilmu Perpustakaan

Buat kamu, yang masih mikir kalau lulusan jurusan ilmu perpustakaan hanya bekerja di perpustakaan atau nantinya berprofesi sebagai penunggu perpustakaan, WAJIB banget baca artikel ini. Biar paham dan ngga salah sangka lagi sama jurusan ini. Ready? Yuk, kita mulai!

Sekilas Tentang Jurusan Ilmu Perpustakaan

Mungkin bagi sebagian orang, jurusan ilmu perpustakaan masih terdengar asing. Makanya, sampai mengira jenjang karir lulusan ini tidak seluas jurusan lainnya.

Padahal jurusan ilmu perpustakaan adalah jurusan yang interdisipliner, karena mempelajari ilmu-ilmu yang berhubungan dengan disiplin ilmu selain perpustakaan dan punya jenjang karir yang cerah, karena semua instansi baik pemerintah maupun swasta membutuhkan seseorang yang dapat mengelola informasi untuk menunjang pengambilan keputusan atau kebijakan. 

Secara garis besar, jurusan ilmu perpustakaan adalah jurusan yang mempelajari cara mengolah, mengelola, dan mengomunikasikan informasi. Tentunya, informasi yang dimaksud bisa berasal dari banyak media, seperti dokumen, buku dan media digital. Selain itu, di jurusan ini juga mempelajari aspek manajerial perpustakaan dan arsip. 

Kampusnya Di mana?

Di Indonesia, sudah cukup banyak perguruan tinggi yang membuka jurusan ilmu perpustakaan, misalnya Universitas Indonesia, Universitas Diponegoro, Universitas Padjadjaran, Universitas Airlangga, Universitas Brawijaya, Universitas Hasanuddin, dan masih banyak lagi.

Pssssttt.. tapi ternyata persaingan untuk masuk jurusan ini masih “manusiawi” lho, hihihii.. Di tahun 2022, Universitas Brawijaya membuka 33 kursi melalui jalur UTBK-SBMPTN dengan jumlah peminat di tahun 2021 sebanyak 420 peserta. Selanjutnya, Universitas Padjadjaran membuka 30 kursi melalui jalur UTBK-SBMPTN dengan jumlah peminat di tahun 2021 sebanyak 574 peserta. 

Ada hal unik nih, Pahamifren.. Jadi, secara umum mata kuliah yang akan dipelajari di kampus memang akan sama, antara perguruan tinggi yang satu dengan perguruan tinggi yang lain. Tapi, ternyata jurusan ilmu perpustakaan di setiap perguruan tinggi akan memiliki fokusnya masing-masing.

Misalnya, jurusan ilmu perpustakaan di Universitas Padjadjaran (Unpad), lebih fokus pada aspek komunikasi dan pemasaran. Oleh karena itu, jurusan ini masuk ke dalam Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom). Selanjutnya, jurusan ilmu perpustakaan di Universitas Brawijaya yang lebih fokus pada aspek administrasi perpustakaan dan arsip, sehingga termasuk dalam Fakultas Ilmu Administrasi. Beda cerita lagi nih, sama jurusan ilmu perpustakaan di Universitas Airlangga yang lebih fokus pada aspek manajerial perpustakaan, makanya termasuk dalam Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisipol). 

Kuliah Ilmu Perpustakaan Belajar Apa Aja?

Sebelumnya, sudah disebutkan kalau jurusan ini mempelajari cara mengolah, mengelola, dan mengomunikasikan informasi. Berarti, belajar tentang dasar-dasar teknologi dan sistem informasi adalah hal yang pasti. 

Nggak cuma itu aja, tapi masih banyak lagi tentunya. Di bawah ini merupakan 10 mata kuliah yang akan kamu jumpai selama masa perkuliahan:

  • Administrasi perkantoran. 
  • Ilmu dokumentasi
  • Manajemen perpustakaan
  • Pengantar kearsipan
  • Statistika
  • Perpustakaan digital
  • Manajemen koleksi
  • Komunikasi informasi
  • Literasi informasi
  • Penerbitan media, dan masih banyak lagi. 

Seru banget nggak sih?! Dari ilmu-ilmu yang dipelajari di kampus, kamu akan punya kemampuan analisis informasi dan komunikasi yang baik. 

Kalau kamu menjadi mahasiswa di jurusan ilmu perpustakaan, maka lama studinya kurang lebih 8 semester atau 4 tahun. Nantinya, kamu akan mendapatkan gelar Sarjana Humaniora (S. Hum) atau Sarjana Sosial (S. Sos), atau Sarjana Ilmu Perpustakaan (S. I. Pust), tentunya gelar yang akan didapatkan mengikuti kebijakan yang berlaku di perguruan tinggi masing-masing yaa.Beda kampus, beda kebijakan, bisa beda gelar juga. Nggak berhenti sampai jenjang S1 aja, kamu pun bisa melanjutkan studi S2  ya. 

Peluang Karirnya Gimana?

Kalau ada yang bilang lulusan jurusan ilmu perpustakaan akan menjadi pustakawan, maka itu adalah jawaban yang benar. Tapi, tentunya nggak cuma itu aja. Kamu bisa kok jadi staf administrasi dan arsiparis di instansi pemerintah maupun instansi swasta.

Menjadi staf administrasi dan arsiparis merupakan profesi dengan peluang yang sangat luas, gimana nggak? jumlah instansi pemerintah dan swasta di Indonesia sangat banyak dan semuanya membutuhkan arsiparis dan staf administrasi. 

Selanjutnya, kamu juga bisa menjadi ASN, data analyst, peneliti, content writer, bahkan kamu juga bisa menjadi seorang reporter. Nah, kalo kamu lulusan jurusan ilmu perpustakaan, tapi suka sama bidang pendidikan, maka kamu bisa menjadi dosen. Asal kamu melanjutkan studi di jenjang S2 ya!

Alasan Memilih Jurusan Ilmu Perpustakaan

Masih ragu buat masuk jurusan ilmu perpustakaan? Nih, aku kasih beberapa alasan yang bisa dipertimbangin, biar nggak galau melulu. 

1. Udah disebutkan sebelumnya ya, kalau ada banyak pilihan profesi yang bisa kamu jalani setelah lulus dari jurusan ini, artinya kamu punya peluang kerja yang luas dan masa depan cerah udah menanti nih!

2. Lulus dari jurusan ilmu perpustakaan, kamu akan memiliki banyak kemampuan seperti pengelolaan data, analytical thinking, komunikasi, dan bekerja secara kelompok. 

3. Kamu akan menjadi seseorang yang teliti, tekun, dan memiliki perencanaan yang andal dalam memutuskan atau melakukan sesuatu. 

Gimana, Pahamifren? Sudah tercerahkan belum tentang jurusan ilmu perpustakaan? Jadi, jangan anggap sebelah mata jurusan ini ya! Karena nggak kalah keren sama jurusan lainnya. Buat kamu yang pengen masuk jadi mahasiswa jurusan ilmu perpustakaan, yuk! mantepin lagi persiapannya, biar makin siap dan percaya diri buat bersaing. Semangat ya, Pahamifren!

Penulis: Asriyanti Dwi Yuningsih


Persiapan UTBK dalam Genggamanmu!

Bingung mulai persiapan UTBK dari mana? Say no more!
Kamu bisa dapetin panduan super lengkap UTBK SBMPTN di Ultimate Guide Pahamify, platform persiapan UTBK #1 di Indonesia! Penuhi semua kebutuhan persiapan UTBK SBMPTN kamu di Pahamify. Kamu bisa belajar efektif untuk persiapan dari mana saja dan kapan saja. Persiapan UTBK SBMPTN seru dan pas hanya di Pahamify.

Fitur-fitur andalan belajar seru Pahamify:
🦄 PEGASUS, Persiapan Gapai Sukses UTBK. Fitur paling pas untuk persiapan UTBK SBMPTN! Pegasus akan bimbing kamu persiapan UTBK dari nol dan atur strategi belajar personal untuk taklukkan UTBK SBMPTN.
💻 LIVE CLASS. Bahas soal UTBK sulit di Live Class Pahamify. Pahami materi UTBK bareng Rockstar Teacher biar makin yakin bisa #TaklukkanUTBK
🎓 TRYOUT Online Terbesar dari MURI. Naikkan peluangmu lolos UTBK dengan latihan soal HOTS di TryOut Pahamify. Fitur keren di TryOut Pahamify bikin kamu siap #TaklukkanUTBK
👩🏻‍🏫 TES MINAT DAN BAKAT. Tentukan jurusan pilihanmu di UTBK sesuai dengan minat, bakat, dan potensi yang kamu miliki biar kamu makin termotivasi #TaklukkanUTBK
🏫 INFO KULIAH DAN TIPS BELAJAR. Asupan informasi wajib sebelum UTBK. Dapatkan informasi lengkap mengenai kampus, jurusan, biaya kuliah, sampai tips belajar di Pahamify! Partner kamu #TaklukkanUTBK
🎥 BELAJAR KONSEP dengan video animasi dan rangkuman materi lengkap. Pahami materi penting UTBK di video belajar dengan animasi paling seru dan rangkuman terlengkap buat taklukkan UTBK. Cocok sebagai referensi belajar untuk taklukkan UTBK.

Cek juga halaman-halaman penting ini Info UTBK, Info SBMPTN, Info SNMPTN, Blog Pahamify supaya kamu makin siap lolos ke PTN Impian.


Pahamify adalah aplikasi belajar online diproduksi oleh pencipta Hujan Tanda Tanya, kanal edukasi Youtube terbaik versi Kominfo tahun 2018. Pahamify pemegang Rekor MURI sebagai pelaksana try out online terbesar di Indonesia tahun 2022.

Artikel lainnya

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

download-hero-image

Mobile Version

Desktop Beta Version

Kamu belum yakin? Tanya langsung disini!
Logo White Versi.02
Mobile version
Desktop version

Panduan

Ikuti Kami

© 2022 Pahamify. All rights reserved.

Script for Mobile Horizontal Scroll