Close

April 8, 2020

Belajar di Rumah, Guru Harus Gimana?

Belajar di Rumah, Guru Harus Gimana?

Akibat pandemi virus corona atau COVID-19, banyak hal yang terpaksa harus berubah. Salah satunya proses belajar mengajar (PBM) siswa yang kini harus beralih menjadi daring (online). Perubahan ini tentu membuat guru harus mengubah berbagai aspek dari metode mengajarnya. Metode mengajar haruslah tetap menarik dan mampu mencapai tujuan pembelajaran meski dilakukan tanpa tatap muka fisik. Bagaimana caranya? Berikut tips yang Pahamify rangkum agar siswa bisa #BelajarSeruDirumah.

1. Rangkum materi ajar dengan ringkas

Berbeda dengan PBM tatap muka yang durasinya cukup panjang, PBM daring memiliki durasi yang terbatas. Hal ini dikarenakan dalam PBM daring guru sulit untuk menjelaskan secara langsung dan interaktif dengan siswa. Untuk itu, guru perlu membuat materi ajar yang ringkas untuk memudahkan siswa dalam mencerna materi yang diberikan.

2. Terapkan metode pembelajaran interaktif

Sama halnya dengan PBM tatap muka, PBM daring tetap dapat dilakukan dengan menyenangkan. Caranya, dengan memberikan materi secara interaktif. Misalnya, menggunakan video sebagai materi pembelajaran, atau menggunakan situs kuis interaktif seperti Kahoot agar siswa dapat berpartisipasi aktif. PBM daring juga dapat dilakukan dengan menggunakan fitur video conference call seperti Zoom (Baca juga: Tutorial Pembelajaran Menggunakan Zoom), Skype atau Google Hangout agar dapat berinteraksi dengan siswa secara langsung.

3. Berikan siswa tugas yang ringan namun menyenangkan

Memberikan tugas dalam bentuk latihan soal terkadang terasa membosankan bagi siswa. Pemberian tugas yang terlalu banyak pun nantinya akan membebankan siswa sehingga pembelajaran menjadi tidak efektif. Oleh karena itu, berikan siswa tugas-tugas yang dapat dikerjakan dengan mudah dan menyenangkan. Misalnya, membuat percobaan dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemukan di rumah. Guru juga dapat meminta bantuan orang tua untuk turut serta dalam mengerjakan tugas siswa. Misalnya, dengan meminta siswa membuat video percakapan sederhana dengan orangtuanya mengenai virus corona.

4. Manfaatkan fitur-fitur digital sebagai penunjang pembelajaran

Karena PBM dilakukan secara daring, tentunya guru dapat memanfaatkan berbagai fitur-fitur digital yang dapat digunakan untuk menunjang pembelajaran. Misalnya, fitur Google Classroom dapat digunakan untuk menyebarkan materi pembelajaran dan mengumpulkan tugas siswa. Guru juga dapat memanfaatkan aplikasi belajar online seperti Pahamify sebagai sumber materi tambahan untuk siswa.

5. Pastikan memiliki akses internet yang lancar

Tentunya semua tips di atas tidak akan bisa berjalan dengan lancar tanpa akses internet yang mumpuni. Untuk itu, guru dan siswa harus memiliki akses internet yang mendukung agar kegiatan PBM daring dapat berjalan dengan lancar.

Nah, dengan tips ini, perubahan format PBM dikarenakan pandemi, akan membuat siswa dapat tetap #BelajarSeruDirumah, bukan?

Sejak 16 Maret 2020, Pahamify telah mengadakan program Kelas Online dimana siswa bisa belajar di rumah masing-masing bersama melalui fasilitas live streaming di aplikasi Pahamify setiap hari pukul 14.00-16.00. Kelas Online ini berfokus pada pemahaman konsep untuk kelas X dan XI, beserta pembahasan soal-soal Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) bersama Rockstar Teacher Pahamify.

Tidak hanya itu, sejak tanggal 31 Maret 2020, Pahamify akan membuka akses gratis hingga 31 Mei 2020 untuk semua pengguna aplikasi Pahamify. Dengan ini, Bapak dan Ibu guru bisa menambah referensi mengajar dengan mengakses beragam konten belajar seperti ribuan video animasi, flash cards, ribuan latihan soal, dan rangkuman materi SMA dari kelas X hingga XII.

Unduh di ios

Unduh di android

Penulis: Alivia Awin


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *